Aceh Timur - Radarnusantara. Online
Petani di Kabupaten Aceh Timur mengikuti bimbingan teknis peningkatan kapasitas petani dan penyuluh angkatan ke III wilayah koordinasi Politeknik Pembangunan Pertanian Medan, Senin (27/06/2022).
Kegiatan yang berlangsung di Hotel Khalifah Idi Rayeuk turut dihadiri Wakil Ketua Komite II DPD RI, Dr. Ir. H. Abdullah Puteh, M.Si, Direktur Polbagtan Medan, Yuliana Kansrini, M.Si, Staf Ahli Bupati Aceh Timur, H. Aiyub, S.KM, M. Si dan Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Penyuluhan Aceh Timur Ir. Muslim.
Kegiatan Bimtek anggkatan Ke III, wilayah Koordinasi Politeknik Pembangunan Pertanian Medan di ikuti sebanyak 100 orang peserta yang berada di Kabupaten Aceh Timur.
Kegiatan yang dilaksanakan sehari itu dengan pemateri yang hadir diantaranya, Ir Muslim, Muhammad Nasruddin dan Armia M Yasin.
"Semoga dengan adanya acara seperti ini dapat memberi ilmu pengetahuan bagi pentani-petani yang berada di kabupaten Aceh Timur," kata Hamdani Ketua panitia.
Hamdani berharap kepada peserta yang sudah hadir pada hari ini, dapat mengembangkan ilmu yang didapatkan pada bimtek hari ini,' ujarnya.
"Kami berterimakasih kepada seluruh stockholder yang telah ikut membantu menyukseskan acara ini," demikian pungkas Hamdani kepada awak media.
Jurnalis: